Wednesday, October 16, 2013

Tak Terasa Sudah 1, 2, 3 Tahun

"Alhamdulillaah yaa Allah, yaa Khooliq, yaa Rohmaan, yaa Rohiim, yaa Muqollibal quluub. Engkau telah beri berjuta-juta nikmat dan kesempatan pada hamba-Mu yang banyak berbuat dosa ini."


.: WARNING! Tulisan ini adalah curhat dosis tinggi menjelang skripsi! :.

Tak terasa sudah 3 tahun lebih diri ini mengembara dan menimba ilmu di Kampus Biru *padahal gedungnya ga ada yg warnanya biru* yang katanya Kampus Kerakyatan *semoga aja benar2 bisa merakyat*. Suka-duka dilewati, susah-senang dinikmati. Harga BBM dan biaya makan yang naik-turun, IP yang labil turun-naik, bahkan pernah sesekali berat badan ini turun, namun lebih sering naiknya (*__* )"

Lika-liku kehidupan mahasiswa memang benar-benar berkesan. Mulai dari kegiatan perkuliahan *yang sering mbolos dan titip absen*, rutinitas sebagai aktivis organisasi di sana-sini, ikut kompetisi kemahasiswaan tingkat regional hingga internasional, sampai iseng-iseng nyambi kerja buat nambah uang tabungan. Karena saya sudah jadi Maba *mahasiswa hampir basi*, saya tidak akan membahas aktivitas sebagai mahasiswa aktivis atau yg gencar ikut kompetisi sana-sini. Dalam postingan kali ini sengaja saya ingin mengungkap tabir kehidupan saya sebagai mahasiswa sederhana yang iseng2 nyambi kerja kecil2an, yang alhamdulillah kebetulan sangat menyenangkan \(^o^ )/

Kerjaan sambilan pertama, saya lakoni mulai 19 November 2011 hingga saat ini. Tepat seminggu sebelum hari milad saya yang ke-XX *kasi tau gak eaaa?*. Ya, saya mulai menjadi trainer PMR (Palang Merah Remaja) di SMK N 1 Depok, Sleman. Impian saya semasa SMA, menjadi trainer PMR pun terwujud sudah.

Sejarahnya begini: Saat itu, ada seorang anak PMR SMK N 2 Depok yang SMS saya, ngajak ketemuan di suatu kompetisi PMR yang diadakan KSR (Korps Suka Rela) Universitas Negeri Yogyakarta. Singkat cerita, si anak PMR SMK N 2 Depok itu malah mempertemukan saya dengan tetangganya, anak PMR SMK N 1 Depok yg lagi butuh trainer PMR. Dan voillaaaaa~ jadilah saya seorang trainer PMR (^_^ ) Alhamdulillah bersama PMR SMK N 1 Depok sudah beberapa prestasi kami ukir loh, di antaranya:
Juara 2 Mading se-DIY, ANAVA Himasta Universitas Gadjah Mada (2012)
Juara 3 Mading se-DIY, ANAVA Himasta Universitas Gadjah Mada (2012)
Juara Umum 3 Henry Dunant Competition, KSR Politeknik Negeri Semarang (2012)
Juara 2 Perawatan Keluarga Lomba Kesehatan Nasional STIKES Aisyiyah (2013)
Juara Favorit Mading Kesehatan Lomba Kesehatan Nasional STIKES Aisyiyah (2013)
* Juara 1 Pertolongan Pertama Invitasi VI KSR Univ Ahmad Dahlan (2014)
* Juara 2 Pertolongan Pertama Invitasi VI KSR Univ Ahmad Dahlan (2014)
* Juara 3 Kesiapsiagaan Bencana Invitasi VI KSR Univ Ahmad Dahlan (2014) 

Alhamdulillah pula, prestasi ini membuat saya pernah diundang beberapa kali untuk sekadar berbagi cerita dalam talkshow maupun pelatihan singkat di: 
1. Hiperkes FK UNS (Solo),
2. KSR PMI Unit UNY (Yogyakarta),
3. PMR SMP N 4 Wonosari (Gunung Kidul), 
4. PMR MAN 1 Wates (Kulon Progo), 
5. PMR Madya SMP Muhammadiyah 1 Depok, 
6. PMR Madya - Wira Insan Cendekia Al-Mujtaba (Solo) :)


Kerjaan sambilan kedua, menjadi pembimbing KIR (Karya Ilmiah Remaja) di sekolah yang sama, SMK N 1 Depok, mulai pertengahan 2012 hingga kini. Awalnya saya iseng merekrut 2 anak anggota PMR SMK N 1 Depok untuk ngerjain bareng proyek sains. Proposal penelitiannya sengaja saya ikutin kompetisi bertajuk “Kreativitas Siswa SMK” yang dihelat Dinas Pendidikan DIY. Alhamdulillah proposalnya didanai 3 juta dan diberi kesempatan pameran di Taman Pintar Yogyakarta. Mulai dari sinilah Pak Kepala Sekolah mengangkat saya selain sebagai trainer PMR, juga sebagai pembimbing KIR *alhamdulillah, kalo uda rejeki, gak bakal ke mana*. Sampai saat ini bersama KIR SMK N 1 Depok, sudah beberapa prestasi dihasilkan, di antaranya:
* Hibah Program Klinik Sains SMK, Dinas Pendidikan DIY (2012)
* Juara 1 Olimpiade Karya Ilmiah Siswa, Dinas Pendidikan Sleman (2012)
* Juara 3 Olimpiade Karya Tulis Ilmiah Universitas Negeri Semarang (2013)
* Juara Harapan 1 Anugerah Iptek DIY, Bappeda DIY (2013)
* Peringkat 4 Olimpiade Penelitian Universitas Negeri Yogyakarta (2013)
* Juara 1 Lomba Karya Ilmiah Remaja IST AKPRIND Yogyakarta (2013)
* Juara 2 Youth Creative Olympiad UKMP Univ. Negeri Semarang (2013)
* Juara 3 Youth Creative Olympiad UKMP Univ. Negeri Semarang (2013)
* Finalis LKIR Nasional FKIP Univ. Muhammadiyah Malang (2014)
* Juara 2 Creanovation Awards Universitas Dian Nuswantoro (2014)
* Most Inspiring Kategori Perkakas Creanovation Awards Univ. Dian Nuswantoro (2014)
Hibah Program Klinik Sains SMK, Dinas Pendidikan DIY (2014)


Kerjaan sampingan ketiga, jadi penyiar radio MQ FM Jogja *ini juga cita2 saya semasa SMA*. Waktu SMA, saya sering banget ndengerin radio MQ FM Solo *sekarang MH FM Solo*, terutama kajian Aa Gym dan acara nasyidnya. Begitu merantau di Jogja, eh ternyata ada MQ FM Jogja, alhamdulillah jadi bisa nglanjutin hobi nyimak nasyid. Awalnya saya iseng2 ikut audisi penyiar MQ Jogja tahun 2012. Pas audisi sebenarnya saya sedang ada amanah nemenin anak2 PMR yang lagi lomba di Universitas Ahmad Dahlan, tapi gak papa saya tinggal mereka sebentar. Kan uda pada gedhe, masa masi ditemenin? hehe :) Singkat cerita, per Agustus 2012 saya dikontrak di MQ FM Jogja deh. Nyari tambahan uang jajan sembari memperdalam ilmu agama, insya Allah *tidak menutup kemungkinan juga nyari jodoh yg sholihah, hehe*. Dan alhamdulillah bersama tim Kamar Berita MQ FM, kami berhasil menyabet Juara 2 Lomba Karya Tulis Kepenyiaran PTPN X 2013. Momen yang paling saya suka: bisa ketemu tim nasyid EdCoustic, yee yee lala lala~


Ketiga kerjaan (baca: amanah dari Allah S.W.T) tersebut hingga kini insya Allah kulaksanakan sebaik mungkin. Ya ngajar PMR, ya membimbing KIR, ya siaran, ya kuliah, ya bikin proyek, semuanya insya Allah kulakoni dengan optimal dan penuh keikhlasan. Semoga bernilai ibadah *Aamiin*. Tak terasa sudah 3 tahun jadi mahasiswa, tak terasa sudah 2 tahun ngajar PMR dan KIR, tak terasa sudah 1 tahun mengudara di MQ FM Jogja. Kini saatnya untuk memulai merasakan skripsi dan memulai pencarian pasangan hidup (^o^ )

“People don’t care how much you know,
till they know how much you care”

3 comments:

Unknown said...

joz barakallahu ;)

Lil Luna said...

Waow, luar biasa mas...

Unknown said...

Terima kasih Mas @robi dan @Lil, mohon doanya :)

Post a Comment

I like Tsubasa, watch this!

Compilation shots from Captain Tsubasa "Aratanaru Densetsu Joshou" ("New Legend Beginning") Play Station X Game, adaptasi dari komik Captain Tsubasa World Youth (1994), awesome!