SMA Negeri 1 Surakarta 08:00 WIB
Chreaphoria 2011
PMRmania report supported by Zakiyah Wira SMANSA
Aloha... PMRmania goes to Chreaphoria again...
Click untuk baca Chreaphoria 2010
Chreaphoria 2011
PMRmania report supported by Zakiyah Wira SMANSA
Aloha... PMRmania goes to Chreaphoria again...
Click untuk baca Chreaphoria 2010
Alhamdulillah tahun ini PMRmania kembali bisa berkumpul bareng anag2 PMR se-eks Karesidenan Surakarta dalam ajang kompetisi PMR tahunan bertajuk "Chreaphoria"!!! Chreaphoria tahun ini merupakan penyelenggaraan yang ketiga kalinya oleh rekan2 PMR Wira SMANSA (SMA N 1 Surakarta) yang ditujukan untuk PMR Madya dan Wira se-eks Karesidenan Surakarta. Chreaphoria tahun ini cukup prestisius mengingat penyelenggaraannya yang tepat bebarengan dengan 148 tahun Palang Merah Internasional (8 Mei 1863-2011). Waah mantabbb sob... Dengan diikuti oleh sekitar 11 SMP (PMR Madya) dan 24 SMA (PMR Wira), event kali ini berlangsung cukup meriah dengan 5 kategori perlombaan, yakni Hasta Karya, Mading, LCC (Lomba Cerdas Cermat), Poster, dan PRS (Pendidikan Remaja Sebaya).
Wahyu Arif Suryanto, selaku Ketua Panitia Chreaphoria 2011, menuturkan bahwa penyelenggaraan Chreaphoria ini dilandasi oleh sangat minimnya agenda kompetisi PMR di Kota Solo. Ajang ini pun diharapkan mampu menjadi arena silaturahim PMR-PMR unit sekolah, khususnya PMR Madya dan Wira se-Kota Bengawan. Siswa XI IPS 2 ini pun membeberkan pada PMRmania bahwa persiapan Chreaphoria 2011 sudah berjalan sejak 3 bulan yang lalu dengan 85 personil panitia. Para panitia pun telah menghubungi pihak PMI Solo, Dikpora, dan ISI (Institut Seni Indonesia) selaku dewan juri. Selain itu, telah disiapkan reward bagi jawara kompetisi berupa sejumlah trophy, piagam penghargaan, serta hadiah hibah berupa uang pembinaan. Waahh... pastinya nambah greget para peserta kie... Mas Wahyu pun mengakhiri wawancara PMRmania dengan sebuah pesan singkat untuk sobat PMR, "Kompakkan PMR se-Indonesia!". Pesan Mas Wahyu ini amat pas dan cucok menilik event akbar Jumbara Nasional 2011 Gorontalo yang akan berlangsung Juli nanti.
Selamat kepada para jawara Chreaphoria 2011, buat sobat2 yang belum berkesempatan meraih jawara, tingkatkan semangat untuk tetap berjuang di event-event selanjutnya! Ingat senandungnya D'Masiv, "Jangan menyerah, jangan menyerah, ho0o0o... ^,^"
Hasta Karya
Juara 1 Madya SMP N 4 Surakarta (Kontingen 2)
Juara 2 Madya SMP Muhammadiyah 1 Surakarta
Juara 3 Madya SMP N 9 Surakarta
Juara 1 Wira SMA N 5 Surakarta
Juara 2 Wira MAN 1 Surakarta
Juara 3 Wira SMA Muhammadiyah 2 Surakarta
LCC
Juara 1 Madya SMP N 8 Surakarta
Juara 2 Madya SMP N 4 Surakarta
Juara 3 Madya SMP N 12 Surakarta
Juara 1 Wira SMA N 4 Surakarta
Juara 2 Wira SMA N 3 Surakarta
Juara 3 Wira SMA Muhammadiyah 1 Surakarta
Poster
Juara 1 Madya SMP N 4 Surakarta (Kontingen 1)
Juara 2 Madya SMP N 9 Surakarta
Juara 3 Madya MTs N 1 Surakarta
Juara 1 Wira SMK N 1 Surakarta
Juara 2 Wira SMA N 3 Surakarta
Juara 3 Wira MAN 1 Surakarta
PRS
Juara 1 Madya SMP N 4 Surakarta (Kontingen 1)
Juara 2 Madya SMP N 8 Surakarta
Juara 3 Madya SMP N 3 Surakarta
Juara 1 Wira SMA N 4 Surakarta
Juara 2 Wira SMA N 3 Surakarta (Kontingen 2)
Juara 3 Wira SMA N 3 Surakarta (Kontingen 1)
Mading
Juara 1 Madya SMP N 4 Surakarta (Kontingen 2)
Juara 2 Madya SMP N 8 Surakarta
Juara 3 Madya SMP N 4 Surakarta (Kontingen 1)
Juara 1 Wira SMA N 6 Surakarta
Juara 2 Wira SMA N 4 Surakarta
Juara 3 Wira SMK N 6 Surakarta
0 comments:
Post a Comment